PERINGATAN ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW
Senin, 20 Januari 2026, SMKN 2 Banyumas mengadakan pengajian memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan tema “Membangun Karakter Mulia dengan Meneladani Spirit Perjalanan Rasulullah SAW”. Berlangsung di Bengkel Auto Body Center SMKN 2 Banyumas yang berlokasi di Desa Kaliori, Kecamatan Kalibagor, Kabupaten Banyumas, para siswa dari kelas X sampai dengan kelas XI menghadiri acara dengan penuh antusias dari dimulainya acara sampai dengan berakhirnya acara. Acara berlangsung kurang lebih selama 4 jam 30 menit, yaitu dari pukul 07.30 sampai dengan pukul 11.30 WIB.


Acara diawali dengan lantunan sholawat oleh Grup Hadroh Al-Azkiya dari Rohis SMKN 2 Banyumas. Kemudian dilanjutkan dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, Sambutan dari Ketua Panitia yaitu Arief Damar Panuluh dan Sambutan dari Kepala Sekolah yang diwakili oleh Bapak Saekhu S.Pd.I, M. Pd. Lalu kemudian sampailah kepada inti acara yaitu penyampaian ceramah oleh Ibu Hj. Laily Badriyah,M.Pd , di dalam ceramahnya, beliau menyampaikan beberapa topik, di antaranya yaitu pentingnya salat, trilogi keberkahan bulan, pentingnya ikhlas, dan pentingnya membaca Al-Qur’an.


Demikian liputan mengenai pengajian memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan tema “Membangun Karakter Mulia dengan Meneladani Spirit Perjalanan Rasulullah SAW”. Semoga dengan adanya kegiatan pada kali ini, kita semua dapat lebih merenungi dan meresapi perjalanan Isra Mi’raj yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW. Kami dari Jurnalis Muda Steroba Banyumas, melaporkan.